Usaha Sampingan di Rumah Rental Mobil - Saat ini sudah menjamur rental mobil di kota besar seperti Surabaya, Bali Bandung dan Jogja, Nah kini saatnya anda membuka peluang usaha sampingan di rumah dengan modal awal cukup dengan 1 unit mobil.
Namun untuk bisa menjalankan bisnis rental mobil yang satu ini, anda perlu modal yang cukup besar. Sebab untuk 1 buah mobil saja, itu harganya sekitar 160 juta. Bila anda menyewakan 3 buah mobil, maka modal untuk membeli mobil yaitu 480 juta.
Itu baru 3 buah mobil, bila 10 mobil kira-kira berapa ya modalnya?
Oke, dengan modal sebesar itu, kira-kira untungnya seberapa besar ya? Misalkan harga sewa per 12 jam + supir yaitu 350 ribu rupiah ( Ingat setiap daerah harga sewa berbeda-beda, mungkin harga ini lebih kecil atau malah lebih besar dari rental di daerah anda).
Itu belum termasuk bahan bakar, parkir, tol dan uang makan supir. Jadi bisa anda hitung sendiri berapa keuntungan per harinya bila minimal setiap hari ada 1 buah mobil yang disewa.
Nah bagaimana, bisnis rental mobil ini, apakah anda tertarik untuk menjalankannya? Bisnis ini banyak dibutuhkan dalam acara pernikahan, acara jalan-jalan keluarga, acara-acara perusahaan, dll.
Untuk jenis mobil yang biasa dipilih yaitu seperti Avanza, APV dll. Sebab mobil tersebut bisa muat lebih banyak orang dan cukup nyaman.
Itulah sekilas tentang usaha sampingan di rumah dengan membuka rental mobil untuk wilayah surabaya, Bali, Bandung dan Jogja yang saat ini lagi menjamur, karena di daerah tersebut banyak tempat pariwisata yang banyak di kunjungi oleh banyak orang. baca juga ide peluang bisnis di pedasaan
0 comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.